Senin, 14 Juni 2010

Bebek Mc Darmo La

Jika Anda berkunjung ke Paris van Java Bandung dan mencari tempat makan enak tenda/kaki lima yang menjual bebek, Anda bisa mencoba datang ke Jl Belitung depan Taman Lalu Lintas untuk berwisata kuliner di tenda Mc Darmo La, yang mempunyai menu makanan andalan bebek. Lokasi kaki lima Bebek Mc Darmo La gampang sekali dicari karena letak tendanya persis di pinggir jalan besar Jl Belitung. Tempat makan enak di Bandung yang satu ini buka mulai jam 17.00 WIB sampai tengah malam sekitar pukul 23.00 WIB atau 24.00 WIB.

Photobucket Photobucket

Sebenarnya tempat kuliner Bandung yang satu ini tidak hanya menjual bebek saja, di tenda Mc Darmo La Belitung Bandung ini tersedia pula menu lainnya seperti Burung Dara Goreng, Ayam Goreng, Lele Goreng, Tahu/Tempe, Kol Goreng, dan tak ketinggalan Krupuk bagi para pengunjung yang suka ngemil. Namun karena para pengunjung kebanyakan memilih untuk menikmati sajian kuliner Bebek Goreng di tenda Mc Darmo La Belitung Bandung ini, maka tempat makan enak kaki lima di Bandung yang satu ini terkenal dengan sebutan ‘Bebek’ Mc Darmo La. Bahkan para tukang parkir pun memanfaatkan kendaraan yang datang silih berganti untuk mengais rejeki. Parkir untuk mobil Rp 2.000 seperti tertera di karcis parkir. Tarif jasa parkir ini tergolong langka untuk ukuran kaki lima.

Photobucket Photobucket

Tenda Bebek Mc Darmo La Belitung Bandung ini juga menyediakan berbagai macam minuman seperti aneka jus (alpukat, jambu, strawberry, tomat, mangga, dan melon), jeruk es/panas, teh manis es/panas, aqua dan teh botol. Para pengunjung sendiri selalu berdatangan silih berganti di tenda Bebek Mc Darmo La Belitung Bandung ini. Tenda Bebek Mc Darmo La ini tak pernah terlihat sepi pengunjung. Parkir kendaraan terlihat berderet setiap saat, bahkan pada pukul 17.30 an, kaki lima yang satu ini sudah terlihat ramai seperti saat penulis bersantap malam di sini.

Photobucket Photobucket

Harga untuk Tenda Bebek Mc Darmo La di Taman Lalu Lintas Belitung Bandung ini terhitung murah meriah. Memang bila dibandingkan harga Bebek Borromeus Bandung masih lebih murah dari harga di Tenda Bebek Mc Darmo La Taman Lalu Lintas Belitung Bandung ini. Namun harga kaki lima/tenda Bebek Mc Darmo La Taman Lalu Lintas Belitung Bandung ini masih lebih murah dari harga Bebek van Java Bandung. Untuk mengetahui dengan lebih detail, Anda dapat melihat ulasan saya terdahulu di Bebek Borromeus dan Bebek van Java Bandung.

Harga untuk Bebek Goreng di kaki lima Bebek Mc Darmo La Taman Lalu Lintas Belitung Bandung ini dipatok Rp 12.000, sedangkan untuk seekor Burung Dara Goreng harganya Rp 15.000. Harga untuk tahu/tempe goreng ataupun kerupuk adalah Rp 1.000. Untuk kol goreng sendiri harganya Rp 2.000, namun termasuk kurang lezat karena terlalu kering dan berminyak. Nasi putihnya sendiri seharga Rp 3.000, yang porsinya termasuk cukup banyak untuk ukuran wanita.

Photobucket Photobucket

Soal rasa sendiri perpaduan dari Bebek Goreng dengan sambal pecel yang tersedia termasuk pas. Namun, bila dibandingkan dengan rasa Bebek van Java yang mempunyai sambal yang hot, rasa sambal disini termasuk tidak pedas. Tetapi bila dibandingkan dengan rasa sambal pecel Bebek Borromeus, rasa sambal pecel di kaki lima Bebek Mc Darmo La Taman Lalu Lintas Belitung Bandung terbilang lebih berani. Sedangkan untuk daging burung dara di kaki lima Bebek Mc Darmo La Taman Lalu Lintas Belitung Bandung sendiri terasa masih kurang empuk dibandingkan dengan daging bebek yang disajikan di tenda pinggir jalan ini. Mungkin karena ukurannya yang mungil atau memang kurang lama saat dibumbui sehingga bagian yang terasa empuk hanya bagian paha atas saja. Pilihan variasi masakan di tenda kaki lima Bebek Mc Darmo La Taman Lalu Lintas Belitung Bandung ini termasuk kurang. Hanya terbatas pada ‘goreng’, tidak seperti tempat makan Bebek Borromeus yang menyajikan pilihan bakar/goreng, ataupun Bebek van Java yang menyediakan menu kalasan selain original.
Pelayanan di tempat makan kuliner Bandung yang satu ini terbilang cukup memuaskan, walaupun banyak pengunjung yang datang, namun penulis sendiri tidak menunggu terlalu lama untuk dapat bersantap di tempat ini. Koordinasi di antara para staff nya terbilang cukup baik. Bahkan pada saat membayar makanan yang sudah dipesan, si ibu bisa langsung tahu bon mana yang dimaksud walaupun penulis masih bingung mencari-cari bon pesanan di antara deretan bon yang tergeletak di meja.

Photobucket Photobucket

Jadi bagi Anda pencinta bebek, kalau Anda sudah pernah mencoba bertandang ke tempat makan Bebek Borromeus atau sudah pernah menikmati Bebek van Java, coba datang juga ke tempat makan kaki lima Bebek Mc Darmo La Taman Lalu Lintas Belitung Bandung ini untuk memperkaya wawasan kuliner Anda. Stok yang ada di tempat makan kaki lima Bebek Mc Darmo La Taman Lalu Lintas Belitung Bandung ini sepertinya tergolong lebih banyak dari Bebek Borromeus, jadi Anda tidak usah khawatir kehabisan.

Photobucket Photobucket


1 komentar: